SERIBUTOTO – Bagaimana cara tahu akun Google aman? Mari cari informasinya secara lengkap di sini. Akun ini merupakan fasilitas wajib dimana penggunaannya secara otomatis terdaftar ketika menggunakan smartphone.
Akun ini berguna untuk mengoneksikan aplikasi dengan pengguna dan melakukan berbagai verifikasi, termasuk update aplikasi. Informasi lebih lanjut demi mencari tahu terkait keamanan akun dapat dicari jawabannya dengan cara membaca artikel ini sampai tuntas.
Cara Tahu Akun Google Aman
Sebagai satu-satunya metode dalam mengakses smartphone, pemanfaatan akun mesti dipastikan keamanannya. Mengingat betapa pentingnya ponsel pintar saat ini, keamanan akun jadi prioritas utama
Semakin aman akses ke akun pribadi maka semakin terjamin keamanan dokumen. Mari cari tahu apakah selama ini akun Google Anda aman atau tidak melalui berbagai poin berikut:
1. Memastikan Kepemilikan Perangkat Terhubung
Periksa My Account kemudian lihat jenis-jenis perangkat yang diakses menggunakan akun atas nama Anda. Apabila semua gadget terhubung tersebut adalah benda familiar milik sendiri maka dipastikan aksesnya aman sehingga tidak butuh penanganan lebih lanjut.
2. Periksa Kata Sandi Berkala
Langkah pemeriksaan ini kerap dilupakan karena setelah membuat kata kunci, Anda hanya akan menyimpannya saja. Padahal, sesekali coba periksa apakah kata sandinya berubah atau tidak untuk memastikan akun aman dari ancaman peretasan dan tindakan merugikan lainnya.
3. Mencari Tahu Riwayat Logout
Cara mencari tahu ini juga dilakukan pada My Account dan menyaksikan riwayat gadget yang pernah keluar melalui akun sendiri. Apabila ada hal mengganjal atau alat asing solusinya segera ambil tindakan dengan mengubah password serta melakukan pelacakan.
4. Periksa Pesan Email
Sebenarnya segala akses melalui akun sendiri akan secara otomatis diberitahukan melalui email. Jika emailnya rutin dibuka atau terhubung dengan perangkat maka pemeriksaan akan lebih mudah, apabila akses otomatis gagal bisa upayakan periksa secara manual.
Berbagai upaya mencari tahu seberapa aman akun dari ancaman retas bisa membuat akses internet lebih tenang. Anda dapat menerapkan berbagai metode di atas sebagai upaya atau cara tahu akun Google aman dalam segala situasi dan kondisi.